Notifikasi
Tidak ada notifikasi baru.

Lowongan Kerja PT. Serayu Sumber Rejeki Terbaru

Lowongan Kerja PT. Serayu Sumber Rejeki

 

Lowongan Kerja PT. Serayu Sumber Rejeki

Sugeng Rawuh..

Website Embret Cilacap adalah platform yang dibuat secara sukarela oleh individu untuk membantu para pencari kerja, terutama di wilayah Cilacap, dalam mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan dan kualifikasi mereka. Tujuan utamanya adalah mengurangi tingkat pengangguran dengan menyediakan informasi lowongan kerja yang valid dan resmi, mulai dari tingkat pendidikan SD hingga Sarjana, serta dari perusahaan swasta hingga BUMN tingkat nasional.

Kami berupaya membagikan informasi lowongan kerja resmi secara sukarela. Perlu diingat bahwa kami hanya sebagai perantara antara pencari kerja dan pemberi kerja. Tanggung jawab atas informasi lowongan kerja sepenuhnya ada pada pemberi kerja. Harap tetap waspada terhadap penipuan. Matur Nuwun.

 Lowongan Kerja PT. Serayu Sumber Rejeki

PT. Serayu Sumber Rejeki (SSR) adalah perusahaan yang berfokus pada distribusi produk-produk herbal, dengan cakupan operasional yang meluas ke seluruh wilayah Indonesia, dari barat hingga timur. Saat ini membutuhkan beberapa posisi sebagai berikut:

1. CONTENT WEB MARKETING

Kualifikasi:

  1. Laki-laki, Usia Maksimal 28 Tahun
  2. Pendidikan Minimal D3/S1 Semua Jurusan
  3. Fresh Graduate/Berpengalaman Minimal 1 Tahun dibidang desain grafis (lebih diutamakan)
  4. Mampu mengoperasikan software editing gambar & video
  5. Memiliki imajinasi yang kreatif untuk menghasilkan ide-ide konten yang unik dan menarik
  6. Memiliki kemampuan riset dan analisis yang baik
  7. Dapat bekerja secara team work dan berkolaborasi dalam setiap project.

Penempatan: Cilacap

2. STAFF DOCUMENT CONTROLLER

Kualifikasi:

  1. Laki-laki/ perempuan, usia maksimal 26 tahun
  2. Pendidikan minimal D3/S1 Administrasi lebih disukai) semua jurusan (jurusan
  3. Fresh graduate/ berpengalaman dibidang document controller lebih disukai
  4. Memiliki kemampuan end to end controller and fulfilling document
  5. Memiliki keahlian dalam penerapan Sistem Manajemen Mutu
  6. Teliti dan detail oriented

Penempatan Cilacap

3. CREATIVE SUPPORT

Kualifikasi:

  1. Laki-laki/Perempuan, usia maksimal 26 tahun
  2. Pendidikan minimal D3/S1 - semua jurusan/jurusan DKV lebih disukai
  3. Fresh graduate/ berpengalaman lebih diutamakan
  4. Kreatif, inovatif, komunikatif dan up to date social media savvy
  5. Menguasai trend knowledge content marketing
  6. Menguasai aplikasi editing video dan desain grafis
  7. Mampu bekerja deadline
  8. Memiliki Laptop pribadi
Penempatan Cilacap

4.CONTENT WRITER

Kualifikasi:

  1. Laki-laki/ perempuan, usia maksimal 26 tahun
  2. Pendidikan minimal D3/S1 - semua jurusan
  3. Fresh graduate/ berpengalaman dibidang content writer (lebih diutamakan)
  4. Memiliki kemampuan copywriting dan storytelling yang baik
  5. Menguasai kepenulisan berdasarkan aturan SEO dan paham mengenai profeading tulisan
  6. Kreatif dan adaptif dengan trend sosial media
  7. Dapat bekerja individu maupun tim
Penempatan Cilacap

5. CUSTOMER SERVICE ONLINE TO OFFLINE

Kualifikasi:

  1. Laki-laki/perempuan, usia maksimal 26 Tahun
  2. Pendidikan minimal D3/S1 - semua jurusan
  3. Terbuka untuk fresh graduate/berpengalaman di bidang marketing (lebih diutamakan)
  4. Memiliki keterampilan komunikasi & negosiasi yang baik (lisan/tulisan)
  5. Mampu memberikan pelayanan service excellent terhadap customer & mampu melakukan handling complaint
  6. Mampu mengoperasikan microsoft office (ms. excel)
  7. Mampu mengelola penggunaan social media (WA) secara aktif • Mampu bekerja sesuai dengan target yang diberikan

Cara Mendaftar

Jika sedulur embret cilacap berminat dan sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan, silakan untuk kirim berkas lamaran ke:

Berkas Lamaran (compile 1 dokumen pdf):

  • CV
  • Surat Lamaran
  • Ijazah Terakhir & Transkrip Nilai
  • KTP
  • KK
  • NPWP
  • SIM
  • Pas Foto 4x6

Kirim ke: recruitment.ssr@ethos.co.id

Subjek: Nama_Posisi_Penempatan

atau Submit:

https://rb.gy/5izrcl

Hati-hati penipuan, Lowongan kerja ini tidak memungut biaya apapun. Tetap waspada nggih lur.

D3 Loker Cilacap S1
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar